tipe M dan H di xD card


dengan memori xD card sebesar 1 GB, kamera fuji F31fd milik saya mampu merekam hingga sekitar 14 menit lebih video dengan resolusi 640 x 480 x 30 fps, lengkap dengan suara. namun saya punya rencana untuk merekam video sekitar setengah jam, sehingga saya iseng mencari-cari xD card ukuran 2 GB di ebay, karena setelah saya cari-cari di indonesia ternyata belum ada yang menjual xD card sebesar itu.
saya sempat dibingungkan oleh harga yang tercantum di ebay, karena untuk kapasitas 2 GB, ada dua harga yang perbedaannya sampai lebih dari 2 kali harga yang lebih murah, USD 18.99 vs USD 38.99. setelah mencari tahu di wikipedia, ternyata ada dua tipe xD, yaitu tipe H dan tipe M. tipe H ini lebih cepat ketimbang tipe M, namun kapasitas maksimumnya cuma sampai 2 GB, sementara tipe M lebih lambat tapi secara teoritis kapasitas maksimumnya bisa mencapai 8 GB.
untunglah sewaktu saya membeli kamera fuji F31fd saya di indonesia, tipe memori yang dipaketkan adalah tipe H. untuk mempermudah saya mengingat perbedaan tipe xD card ini, saya anggap saja H = high speed, sementara M = norMal.


4 responses to “tipe M dan H di xD card”

  1. Hmm iya juga, jarang ada 2GB xD card. Huh dasar soh bikin format aneh emang.
    end of May ini bakal ada PC Show lagi di Singapore, kalo mau nitip.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *